-->

Go Traveling Ke Pantai Labuhan Amuk Karangasem Bali

Pantai Labuhan Amuk menjadi instagramable bagi penghobi memburu lokasi berfoto nah lokasi ini sudah menjadi favorit juga sebagai tempat berlibur disaat weekend. Saat Anda disana  segudang aktivitas seru yang tidak akan membuat pengunjungnya merasakan bosan walaupun berlama - lama.

 
Aktivitas seru yang bisa dilakukan seprti snorkeling, diving ,selancar, berenang, mancing ataupun hanya sekedar jalan - jalan menghabiskan waktu liburan  semuanya bisa dinikmati ketika berada di Labuhan Amuk  Bali. Lokasi labuhan Amuk tepatnya  ada di antara Padangbai dan Candidasa. Nah, bagi wisatawan yang lebih suka berlibur di pantai yang sepi, Pantai Labuhan Amuk sangat rekomended  untuk disambangi. Menuju Lokasi ini terbilang mudah, Anda tinggal melaju dari arah Padang Bai menuju Candidasa. Tepat sebelum depo besar Pertamina di kawasan Desa Manggis, ada jalan kecil mengarah ke kanan jalan. Nah anda tinggal masuk dan ikuti jalan itu sampai mencapai pantai jalananyapun cukup bagus, beraspal mulus dan rata.


Hamparan perpaduan pasir hitam dan pasir putih di tempat ini berikut juga pemandangan perahu tradisional nelayan yang warna-warni berjejer, dapat tertangkap dengan gamblang di kamera anda saat jepret ambil posisi selfie maupun foto bareng.


Jika Anda ingin berenang gak usah  khawatir akan ombaknya, tempat ini aman karena ada di area teluk sehingga ombak air lautnya termasuk tenang dan tidak terlalu tinggi. Kano, ocean rafting, tubing, banana boat, jet ski dan dive walker adalah kegiatan air lainnya yang dapat dilakukan di Labuhan  Amuk Bay Karangsem Bali. Let's Traveler Go Go traveling.