-->

Pulau Dodola Destinasi Wajib Saat Liburan Di Morotai

Gugusan kepulauan di kabupatenPulau Morotai banyak menyimpan panorama indahnya pantai yang masih 'virgin' dan dan bahkan belum tersentuh banyak wisatawan mancanegara. Salah satunya yaitu pesona pantai yang ada di Pulau Dodola.

Pulau Dodola Besar Dan Pulau Dodola Kecil
Untuk sampai di pulau eksotik ini dari Ternate ke Morotai ada beberapa cara yakni dengan menggunakan  angkutan udara, laut  dengan kapal feri dan bisa juga menumpang   kapal cepat (speedboat) dari Tobelo Halmahera Utara. Setiba di  Morotai, perjalanan dilanjutkan dengan menggunakan speed boat selama 30 menit dari Pelabuhan Daruba.

Yang menarik konon saat perang dunia ke II terjadi, pasukan sekutu memilih Dodola sebagai salah satu pulau yang dijadikan pangkalan perang.  Secara geografis pulau Dodola terbagi menjadi dua, yaitu Dodola besar dan kecil.
Pelabuhan Sandara Speedboat di Pulau Dodola Morotai

Pulau Dodola besar ditandai dengan dermaga kayu yang menjorok ke laut. Dodola besar dan kecil dipisahkan oleh air laut saat pasang. Namun pada saat surut, pasir pantai seolah menjadi jembatan yang menghubungkan keduanya.


Terdapat  banyak spot untuk menyelam dan snorkling, dimana  pemandangan bawah lautnya begitu eksotik sehingga kerap menjadikan pulau ini sebagai salah satu destinasi wisata bagi  pencinta snorkeling dan diving.